Bahan Makanan
3 siung Bawang Putih, yang sudah digoreng, kemudian dihaluskan
1 butir Telur Ayam
350 mililiter Air
2 sdt Garam
200 grams Tepung Beras, yang putih
50 grams Tepung Sagu
1 liter Minyak Goreng Bimoli
1 sdt Ketumbar Bubuk
100 grams Kacang Hijau, direbus 15 menit kemudian tiriskan
Petunjuk
- Campur tepung beras, tepung sagu, bawang putih, garam, ketumbar, aduk rata. Masukkan telur dan air, aduk sampai tercampur rata.
- Panaskan minyak goreng Bimoli.
- Masukkan kacang hijau pada adonan tepung, ambil 1 sendok sayur, tuangkan di pinggir wajan. Goreng sampai garing. Angkat dan tiriskan. Lakukan sampai semua bahan habis.
- Siap disajikan.