Super Mango Blended (Mango Juice)
Minuman berbahan buah mangga segar yang sedang tren. Cobalah buat sendiri di rumah, rasanya tak kalah juara dengan yang di pasaran. Yang terpenting, gunakan mangga yang benar-benar masak dan harum.
Petunjuk
- Jus Mangga: Masukkan semua bahan dalam blender, proses hingga benar benar halus. Sisihkan.
- Lapisan Krim: Kocok whipped cream kocok dan Susu Kental Manis Indomilk Plain hingga mengembang. Simpan dalam lemari es.
- Mangga Beku: Proses semua bahan dalam blender hingga halus, pindahkan ke dalam wadah bertutup. Simpan dalam freezer hingga beku. Sisihkan.
- Penyajian: Siapkan gelas saji, tuang jus mangga hingga ½ tinggi gelas, tambahkan lapisan krim, tambahkan mangga beku dan potongan mangga.
- Sajikan segera.
Mangga Beku:
150 gr Daging Buah Mangga Gedong
100 ml Krim Kental
Jus Mangga:
500 gr Daging Buah Mangga Harum manis
2 sdm Sirup Gula
200 ml Air Es
3 sdm Susu Kental Manis Indomilk Plain
100 ml Susu UHT Putih Tawar Full Cream Indomilk
400 gr Es Batu Pecahan
Lapisan Krim:
150 ml Whipped Cream Kocok
2 sdm Susu Kental Manis Indomilk Plain
Topping:
Mangga Harum Manis, potong dadu 2 cm
Untuk 4 porsi
Tingkat kesulitan: Mudah