Biskuit Tamago Boro
Kue ini terasa lumer di lidah, dan sangat terasa susunya. Membuatnya juga sangat mudah. Jadi, Anda tidak ada alasan lagi untuk malas membuat camilan sendiri untuk anak.
Petunjuk
- Aduk kuning telur dan gula bubuk hingga tercampur rata.
- Tambahkan maizena, aduk kembali hingga rata. Tuangi Susu UHT Indomilk sedikit demi sedikit dambil diaduk. Uleni.
- Ambil 1 sdt adonan, bulatkan.
- Letakkan pada loyang datar beroles margarin.
- Panggang dalam oven panas suhu 180°C selama 15 menit hingga berwarna sedikit kecokelatan. Angkat.
- Sajikan.
Untuk 120 gram
Tingkat kesulitan: Sangat Mudah